PUSARAN.CO – Kepala Kantor Wilayah Direktorat Jenderal Pemasyarakatan (Ditjenpas) Jawa Tengah, Kunrat Kasmiri didampingi oleh Kabid Pembinaan Kemasyarakatan Kanwil Ditjenpas Jateng melakukan kunjungan ke Lembaga Pemasyarakatan Pasir Putih Nusakambangan dalam rangka meninjau pelaksanaan program pemasyarakatan dan memastikan standar operasional prosedur (SOP) diterapkan dengan baik, Kamis (20/03).
Dalam kunjungan tersebut, Kakanwil memberikan sejumlah arahan penting kepada jajaran Lapas Pasir Putih.
“Terus laksanakan program-program pemasyarakatan yang terencana dan terarah, serta memastikan semua kegiatan berjalan sesuai dengan SOP yang berlaku. Ini untuk menjamin keselamatan, keamanan, dan kualitas pembinaan yang baik bagi Warga Binaan,” ujar Kakanwil dalam sambutannya.
Kakanwil juga menekankan pentingnya penerapan standar operasional yang ketat dalam setiap aktivitas di Lapas Pasir Putih, mulai dari pembinaan kepada Warga Binaan khusus Terorisme dengan bersinergi bersama Balai Pemasyarakatan, Densus 88 AT Polri, BNPT, Kemenag dan stake holder terkait dan koordinasi pengamanan dengan koepolisian setempat terus ditingkatkan demi menjaga keamanan.
Kakanwil Ditjenpas Jateng didampingi oleh Kalapas dan Kplp Pasir Putih serta Tim Tanggap Darurat meninjau langsung Warga Binaan dan memberikan suport kepada jajaran pengamanan untuk terus tingkatkan SOP pengamanan dan pembinaan di bulan ramadhan dan menjelang hari raya idul fitri. Kakanwil juga meninjau kesiapan pada ketersediaan obat – obatan pada layanan kesehatan Lapas Pasir Putih.
“Lapas Pasir Putih memiliki peran yang sangat penting dalam memberikan pembinaan yang bermartabat dengan berdasar pada Pancasila dan UUD 1945 dengan memperkuat NKRI pada setiap program pembinaan bagi Warga Binaan Terorisme,” tambahnya.
“Terimakasih atas arahan dan suport dari Kakanwil Ditjenpas Jateng, Kami akan terus lakukan pembinaan dan pengamanan sesuai SOP Lapas Super Maximum Security dengan memanfaatkan SDM yang ada serta sarana prasarana yang telah disiapkan dengan selalu bersinergi bersama Stake Holder atau APH dalam pelaksanaan program. Kegiatan ini Kami lakukan untuk mendukung program akselerasi
Menteri Imipas, Agus Andrianto. “ucap Enjat Lukmanul Hakim, Kalapas Pasir Putih.
Kakanwil apresiasi kepada jajaran Lapas Pasir Putih dan berharap agar dapat terus meningkatkan kualitas program-program pemasyarakatan, serta menjaga disiplin dalam bekerja sesuai SOP.(***)