PUSARAN.CO – Indonesia-Saudia Arabia Business Council (ISABC) bekerjasama dengan Saudi Arabia-Indonesia Business Council (SAIBC) sukses menghelat program Business Forum dalam rangka meningkatkan sektor perdagangan, pariwisata dan investasi TTI (trade, tourism and investment). Kegiatan yang berlangsung di The Ritz Calrton Hotel, Mega Kuningan Jakarta pada Senin (14/10), merupakan salah satu langkah strategis guna menyongsong masa keemasan hubungan bisnis kedua negara tersebut.
Deretan narasumber profesional baik dari Indonesia maupun Arab Saudi turut menghadiri kegiatan ini. Mereka antara lain Ketua Komite Tetap Timur Tengah dan OKI pada Kamar Dagang dan Industri (KADIN) Indonesia, Fachry Thaib, Wakil Duta Besar Arab Saudi untuk Indonesia Yahya Al-Khathani, Direktur Timur Tengah pada Kementerian Luar Negeri, Achmad Rizal Purnama, Perwakilan SAGIA, Mr. Saeed Saleh Alghamdi dan Masour Abdulaziz Ai Alshehri, Direktur Eksekutif Ekonomi Islam dan Departemen Keuangan Bank Indonesia, Suhaedi, Perwakilan Badan Koordinasi Penanaman Modal (BKPM) Indonesia, Rizwan Aryadi Ramdan, serta beberapa tamu undangan spesial antara lain Gubernur NTB, Zulkieflimansyah, Wakil Gubernur Jawa Tengah, Taj Yasin, Mantan Menteri BUMN, Sugiharto, Mantan Menteri Tenaga Kerja, Fahmi Idris dan Anggota Badan Pengelola Keuangan Haji (BPKH), Benny Wicaksono.
Mereka mengulas topik-topik sentral dan bisnis potensial seperti tinjauan peluang bisnis, lisensi, hukum dan peraturan investasi asing di Arab Saudi oleh SAGIA, program ekspor Arab Saudi serta pemaparan oleh Badan Koordinasi Penanaman Modal (BKPM) Republik Indonesia.
Puncak dari event ini sendiri adalah program transaksi business to business (B2B) dan penandatanganan nota kesepahaman (MoU) anatara pengusaha dari kedua negara.
“Yang hadir di sini merupakan tamu yang dibawa dan dikawal langsung oleh Presiden SAIBC, Mr Maher Al Nahdi. Mereka terdiri dari unsur pemerintah dan swasta sebanyak 22 orang lebih. Mereka pun berharap bisa bersinergi dengan pengusaha Indonesia,” terang Presiden ISABC, Muhammad Hasan Gaido.
“Kami dari ISABC selalu siap untuk memfasilitasi para pebisnis dari kenalan hingga transaksinya. Kami yakin, apa yang kami gagas merupakan karya nyata anak bangsa dalam rangka membuka lebar peluang usaha serta meningkatkan ekonomi ke dua negara di bidang investasi, perdagangan, pariwisata, tenaga profesional dan industr,” sambung Hasan Gaido.
Lebih lanjut, Business Forum Saudi Arabia–Indonesia kali ini sejatinya merupakan bagaian dari rangkaian event perdagangan terbesar Indonesia, yang mengundang tamu-tamu manca negara, bertajuk Trader Expo Indonesia (TEI) 2019 yang akan dihelat pada 16-20 Oktober mendatang. Dan rencananya akan dibuka langsung oleh Presiden RI, Joko Widodo.
“Berdasarkan informasi yang kami terima, sebanyak 53 orang delegasi Kedutaan Indonesia di Riyadh dan 153 orang tamu Konsulat Jendral Republik Indonesia (KJRI) di Jeddah akan hadir ke acara TEI di Indonesia,” ujar Hasan Gaido.
Selain itu Business Forum Saudi Arabia–Indonesia juga adalah bagian dari roadshow Indonesia Sharia Economic Festival (ISEF) yang akan dihelat di tahun ini, pada 12-17 November mendatang, serta akan juga dibuka oleh Presiden Jokowi. ISEF sendiri merupakan kegiatan ekonomi syariah dunia yang diharapkan mampu mensukseskan cita-cita Indonesia sebagai sentral ekonomi syariah dunia.
Sekilas Tentang ISABC
Indonesia-Saudi Arabia Business Council (ISABC) adalah Perkumpulan Perdagangan Indonesia-Arabia Saudi yang berdiri pada tahun 2017, bertepatan dengan momentum kunjungan yang mulia Raja Salman bin Abdul Azis ke Indonesia. ISABC merupakan pilar penguatan ekonomi kedua Negara khususnya pada sektor Perdagangan, Pariwisata, Investasi.
Pendirian ISABC disaksikan oleh langsung oleh Wakil Menteri Luar Negeri Indonesia A M Fachir, Wakil Ketua Umum Bidang Hubungan Internasional Kamar Dagang dan Industri (KADIN) Indonesia, Shinta Widjaja Kamdani, Fungsi Ekonomi di Kedutaan Besar Arab Saudi Untuk Indonesia, Ayman Mirdad dan Ketua Kadin Komite Tetap Timur Tengah Fachry Thaib, serta disahkan dalam Akta Notaris No. 16 Tanggal 14 Maret 2017, Menkumham No. AHU- 0005130.ah.02.07 tahun 2017.
Secara umum ISABC berkomitmen menjembatani para pengusaha Indonesia untuk dapat menjalin kerjasama dengan para pengusaha Arab Saudi khususnya di sektor Perdagangan, Pariwisata, Investasi, Industri, Tenaga Kerja, Kebudayaan, Keagamaan, Pendidikan dan Foundation. Dalam prosesnya ISABC telah melakukan serangkaian program di antaranya Business Gathering, Business Exhibition, Business Matching, Talent Management dan Career Development.(rls)