Kota Tangerang – DPRD Kota Tangerang resmi mengumumkan akhir masa jabatan Walikota dan Wakil Walikota Tangerang pada 26 Desember 2023.
Tiga nama pejabat eselon II sebagai calon penjabat (Pj) Walikota sudah diajukan DPRD Kota Tangerang ke Kementerian Dalam Negeri
Ketua DPRD Kota Tangerang Gatot Wibowo menjelaskan, pihaknya sudah menyampaikan usulan dan berdiskusi dengan pimpinan fraksi di DPRD Kota Tangerang mengenai pejabat eselon II yang akan diusulkan sebagai Pj Walikota Tangerang.
Gatot mengatakan, beberapa persyaratan yang menjadi pertimbangan dalam usulan Pj Walikota Tangerang tersebut yakni orang yang paham akan Kota Tangerang, dan komitmen untuk melanjutkan program yang sudah berjalan.
“Dari diskusi tersebut ada tiga usulan nama lebih dari tiga nama. Namun karena yang diatur dalam Permendagri Nomor 4 Tahun 2023 ada tiga nama maka disepakatilah tiga nama,” ujar Gatot, Selasa 7 November 2023.
Gatot mengatakan, pihaknya sudah mengirimkan tiga nama ke Kemendagri yaitu Herman Suwarman yang saat ini menjabat sebagai Sekda Kota Tangerang, Kepala Badan Keuangan dan Aset Daerah Tatang Sutisna, dan Kepala Dinas Pendidikan Jamaluddin.
Sebelumnya, Sekda Kota Tangerang Herman Suwarman digadang gadang menjadi calon kuat Pj Walikota Tangerang karena memiliki kepangkatan jabatan yang tertinggi dari pejabat Pemkot Tangerang lainnya.(Advetorial)