Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIA Cikarang kembali melakukan Vaksinasi terhadap warga binaan, pelaksanaan Vaksinasi ini merupakan tahap ke II yang sebelumnya telah dilakukan Vaksinasi Tahap I pada tanggal 22-23 Juli 2021.
Adapun jumlah warga binaan yang telah didata untuk mengikuti pelaksanaan vaksinasi adalah 1311 Warga Binaan dengan tenaga kesehatan dari Dinas Kesehatan Kabupaten Bekasi dan Puskesmas Sukamahi Cikarang Pusat sebanyak 15 orang. Kamis (19/20/2021).
Kepala Lapas Cikarang SEG Johanes mengatakan bahwa pelaksanaan Vaksin Tahap ke II ini ada dilakukans elama 2 hari, terhitung sejak tanggal 19-20 Agustus 2021 yang akan dilaksanakan terhadap 700 warga binaan.
“Ini merupakan langkah preventif dalam pencegahan penyebaran covid-19 di lapas cikarang, disisi lain, Pelaksanaan Vaksin ini juga merupakan program pemerintah dalam penangulangan Covid-19,” ujarnya.
Kalapas menambahkan bahwa sejauh ini Lapas Cikarang terus berupaya melakukan berbagai inovasi agar petugas maupun warga binaan tidak terpapar Covid-19. (Dede).