Itel dilaporkan tengah mempersiapkan peluncuran smartphone terjangkau yang ramah dengan dompet, yang juga memiliki dukungan 5G serta punya beragam fitur AI untuk pasar India. Belum diumumkan secara resmi, tetapi bocorannya sudah mulai disebarkan.

Melansir Gizmochina, bocoran poster untuk teaser produk Itel terbaru ini memperlihatkan sebuah smartphone yang memiliki ketebalan hanya 7,8mm. Poster lain juga menunjukkan smartphone tersebut akan punya desain kamera selfie berbentuk punch hole, serta refresh rate layar 120Hz yang menjanjikan visual yang lebih halus.

Salah satu bocoran lain menyebutkan bahwa perangkat Itel baru ini akan ditenagai dengan chipset MediaTek Dimensity 6300, walau belum diketahui apa saja spesifikasi perangkat keras lainnya yang akan mendukung chipset tersebut.

Baca Juga

Yang pasti, perangkat ini akan memiliki rangkaian fitur berteknologi AI seperti misalnya fitur terjemahan real-time, pembuatan teks, dan penemuan konten. Dan fitur AI ini akan membuat perangkat Itel ini menarik, mengingat belum ada smartphone di rentang harga yang sama memiliki fitur AI tersebut.

Ponsel ini sendiri dikabarkan akan dirilis resmi pada bulan April mendatang, dengan kisaran harganya Rp 1-2 jutaan di India.