TANGERANG – Kepala Divisi Pemasyarakatan Kanwil Kemenkumham Banten Nirhono Jatmokoadi memberikan pengarahan kepada seluruh petugas Lapas Perempuan Tangerang. Selasa (28/09/2021).

Bertempat di aula LPP Tangerang, pengarahan tersebut turut diikuti oleh Kepala Lapas Perempuan Tangerang ESti Wahyuningsih.

Pengarahan tersebut berkaitan dengan upaya mendeteksi dini gangguan keamanan dan ketertiban serta Deklarasi Zero Halinar yang barus daja dilakukan oleh jajaran Lapas Perempuan Tangerang.

Baca Juga

Kadiv Pemasyarakatan Kanwil Banten Nirhono mengatakan bahwa Apa yang telah di deklarasikan tadi, Harus dilaksanakan dengan baik. Pengalaman telah menunjukan bahwa beberapa yang lalu kita terkena musibah yaitu kebakaran di Lapas Kelas I Tangarang.

“Ketika terjadi konsleting listrik. Artinya kabel itu tidak konstan. Saya tidak ingin hal itu terjadi lagi. Jadi memang mungkin sangat berat ketika kita tidak punya komitmen. Kita berada di wilayah yang sangat riskan terhadap situasi apapun.  Kita harus berlomba lomba untuk mengamankan lapas ini. Saya yakin LPP tangerang kondusif. Namun untuk keamanan lebih di tingkatkan lagi. Tentunya perlu komitmen dari seluruh petigas dan warga binaan,” ujarnya. (Dede).