Mohamed Salah (Instagram @mosalah)
JAKARTA – Timnas Mesir tidak lolos ke putaran final Piala Dunia 2022 di Qatar. Tetapi, penyerang mereka, Mohamed Salah, tetap akan menuju final kompetisi dunia atar negara itu.
Salah segera terbang ke Qatar. BekTimnas Kroasia, Dejan Lovren, menjelang laga kontra Maroko di Grup F, Rabu (23/11/2022) malam WIB, menyebut Salah akan mendukung timnya.
Lovren dan Salah adalah sahabat ketika bek 33 tahun itu masih berseragam Liverpool. Saat berada di Liverpool, Lovren dan Salah kerap berbagi waktu bersama baik di dalam maupun di luar pertandingan.
Pada tahun 2020 Lovren hengkang ke Zenit St Petersburg. Kini Lovren bernasib lebih baik dari Salah.
Timnas Kroasia berhasil lolos ke Piala Dunia 2022. Sedangkan Timnas Mesir gagal tembus putaran final setelah kalah adu penalti melawan Senegal di kualifikasi zona Afrika.
“Sejujurnya saya sangat sedih Salah tidak lolos. Tapi dia mengatakan bahwa dia akan datang ke Qatar dengan membawa bendera Kroasia,” kata Lovren dikutip Liverpool Echo, Senin (21/11/2022).
Mohamed Salah sendiri tiga hari lalu berada di Dubai untuk menerima penghargaan pemain terbaik versi penggemar pada ajang Globe Soccer Award 2022. Timnas Kroasia finis sebagai runner-up di Piala Dunia 2018.
Tahun ini, skuad asuhan Zlatko Dalic tergabung bersama Belgia, Kanada, dan Maroko di Grup F. (*)