SURABAYA – Persebaya Surabaya mengamankan tiga poin dengan mengalahkan Bhayangkara FC 2-1 pada laga lanjutan Liga 1 Indonesia musim 2022/2023 di Stadion Gelora Joko Samudro, Gresik, Senin (23/1/2023) sore.
Kemenangan diraih Persebaya lewat gol yang dicetak Rizky Ridho pada menit ke-41 dan Paulo Victor pada menit 85. Sementara gol Bhayangkara FC dicetak Matias Mier pada menit 34 lewat titik penalti.
Hasil itu mengantarkan Persebaya Surabaya menduduki peringkat ke-7 klasemen sementara Liga 1 Indonesia dengan torehan 28 poin dari 19 laga. Sedangkan Bhayangkara FC tetap menempati posisi ke-14 dengan raihan 19 poin.
Pada babak pertama Persebaya mengambil inisiatif menyerang dan menciptakan peluang di lima menit awal, salah satunya dari tendangan bebas lewat kaki Leo Lelis.
Berawal pemain asal Jepang Sho Yamamoto dilanggar tak jauh di depan kotak penalti Bhayangkara FC, sayang tendangan kanan dari pemain asal Brasil belum mampu membuahkan gol.
Dengan status sebagai tim tamu, anak asuh Widodo C Putro tetap tampil menyerang, pemain anyar Bhayangkara Matias Mier membuat peluang melalui tendangan setengah lapangan, sayang masih melebar dari gawang Persebaya yang dijaga Ernando Ari.
Tak berhenti di situ, pada menit ke-23 giliran Adam Ahmed Najem membuat kejutan dengan sepakan kerasnya, tetapi tendangan pemain asal Afghanistan tersebut masih melebar ke sisi kiri gawang.
Sebagai tuan rumah Persebaya tak menyurutkan serangannya, sayang umpan apik dari Sho Yamamoto belum bisa dikonversikan gol oleh Alwi Slamat, tendangannya masih bisa ditepis oleh penjaga gawang Bhayangkara FC yang dijaga Aqil Savik.
Pada menit ke-26 pemain asal Biak Rumere diganti oleh penyerang asal Brazil Paulo Victor.
Mantan pemain Persebaya Ruben Sanadi juga turut membuat peluang, tendangannya yang mengarah langsung ke gawang masih bisa ditepis Ernando dan hanya membuahkan tendangan pojok bagi Bhayangkara FC.
Persebaya tertinggal 0-1 pada menit 34, berawal dari tendangan Leo Lelis yang hendak membuang bola tetapi mengenai lengan dari Koko Ari.
Sang algojo Matias, berhasil mengecoh penjaga gawang Ernando Ari dengan tendangan kerasnya ke arah berlawanan.
Selang beberapa menit, Persebaya berhasil menyamakan kedudukan melalui tendangan kaki kanan dari Rizky Ridho pada menit 41.
Berawal dari Wahyu subo Seto yang menekel keras Sho Yamamoto, Ze Valente yang mengambil tendangan bebas tersebut memberikan umpan matang yang tidak disia-siakan oleh Rizki Ridho.
Selang dua menit Ze Valente membuat ancaman dari kaki kanan bagian luar, sayang masih melebar sedikit dari gawang Bhayangkara FC.
Hingga peluit babak pertama dibunyikan kedudukan masih seri 1-1 bagi kedua tim
Pada babak kedua, lima menit awal, kedua tim menampilkan permainan atraktif dengan saling menyerang.
Setelah mencatatkan namanya di papan skor, Rizky Ridho membuat peluang lagi pada menit ke-48 hasil umpan dari Ahmad Nufiandani yang menggantikan Supriadi pada babak kedua ini.
Persebaya yang ingin meraih poin penuh terus menyerang pertahanan ‘The Guardians’, beberapa kali pemain tim asal Kota Pahlawan ini membuat peluang, sedangkan tim tamu hanya mengandalkan serangan balik. (*)