Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIA Cilegon menerima kunjungan dari Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Kota Cilegon guna menjalin silahturahmi antar organisasi. Selasa (30/3).

 

Dengan kesederhanaan melalui Coffee Morning di Saung Sarana Asimilasi dan Edukasi (SAE), Kalapas Cilegon didampingi Pejabat Struktural Sharing Is Caring dengan Ketua dan Anggota PWI Cilegon membahas kegiatan-kegiatan pembinaan warga binaan sekaligus meninjau bengkel kerja Lapas Cilegon.

Baca Juga

 

Dalam rilisnya Kalapas Cilegon, Erry Taruna, mengatakan pihaknya sejauh ini terus membina dan mengembangkan potensi wargabinaan pemasyarakatan dengan berbagai kegiatan pembinaan kemandirian maupun kepribadian kepada pihak PWI. dalam program kerja maupun lainnya.

 

“Alhamdulillah saudara kami para wargabinaan sudah mampu memproduksi mebel baik itu jenis kursi lipat, lemari, meja tv serta round table,” ujarnya.

 

Diketahui Lapas Cilegon sudah mampu memproduksi dan mengirim pesanan para konsumennya ke berbagai wilayah baik itu di wilayah kota cilegon maupun luar kota, seperti Cirebon, Jawa Barat hingga Tanjung Pinang Kepulauan Riau.

 

Sementara, Ketua PWI Cilegon, Adi Adam mengapresiasi bengkel kegiatan kerja Lapas Cilegon yang telah berjalan sangat baik dengan pembinaan yang dilakukan oleh petugas Lapas Cilegon kepada para wargabinaannya.

 

“Luarbiasa ya, Ini potensi wargabinaan Lapas Cilegon yang dapat menghasilkan kerajinan tangan dari bahan bekas harus kita expose, kita ubah stigma masyarakat jika mereka (WBP) tidak selamanya dinilai buruk,” ungkap Adi.

 

Dalam kesempatan ini juga, rekan-rekan PWI Cilegon juga terpikat dengan hasil karya warga binaan saat mengunjungi bengkel kegiatan kerja Lapas Cilegon. Kemungkinan besar kedepannya akan diagendakan untuk melakukan perjanjian kerjasama antara Lapas Cilegon dan PWI Kota Cilegon terkait bidang kegiatan kerja dan pemasaran hasil produksi para warga binaan. (Dede).