Bank Indonesia (BI) mengungkapkan, transaksi Quick Response Code Indonesian Standard (QRIS) pada Agustus 2024 tumbuh tinggi mencapai 217,33 persen secara tahunan atau year on year (yoy). Namun, transaksi menggunakan kartu ATM atau debit turun 6,82 persen yoy.
Gubernur Bank Indonesia, Perry Warjiyo mengatakan, “Transaksi QRIS kembali tumbuh pesat sebesar 217,33 persen yoy, dengan jumlah pengguna mencapai 52,55 juta dan jumlah merchant 33,77 juta.”
Perry menjelaskan, untuk transaksi pembayaran menggunakan kartu ATM/D turun 6,82 persen secara yoy menjadi 591,92 juta transaksi.
Dia menuturkan, transaksi digital banking tercatat 1.871,19 juta transaksi atau tumbuh sebesar 31,11 persen yoy.
Dan transaksi Uang Elektronik (UE) tumbuh 21,53 persen yoy mencapai 1.246,58 juta transaksi.